Terkait Ramainya Dugaan Adanya Oknum Prades Cisuren, Ini Kata Kades dan Camat Bayah

banner 728x90

Gemasiber80news.com, LEBAK – Ramainya rumor tentang informasi yang beredar dimasyarakat tentang adanya dugaan praktek curang pembuatan kartu pra kerja yang melibatkan dua orang Perangkat desa (Prades) Cisuren Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak Provinsi Banten yang berinisial Ds dan EP yang turut bekerjasama dengan para joki, mendapat tanggapan serius dari Kepala Desa Cisuren H.Muhi Ruhiyat dan Camat Bayah Khaerudin.

Saat dikonfirmasi Kepala Desa Cisuren H.Muhi Ruhiyat (Jaro Muhi) via sambungan whatsapp angkat bicara, Terkait informasi ini sebetulnya saya sendiri awalnya merasa kaget, tetapi saran saya silahkan konfirmasi langsung kepada para joki joki yang diduga bekerjasama dengan oknum Prades, karena menurut informasi terkait hal tersebut bukan hanya di desa cisuren saja, Terangnya.

Camat Bayah Khaerudin saat dikonfirmasi via Whatsapp mengatakan sampai saat ini” saya secara resmi belum menerima laporan, tetapi apabila ditemukan ada kerugian keuangan negara saya berharap diselesaikan secara aturan yang berlaku, tandas Camat yang tegas dan familiar ini.

Sementara salah seorang warga yang mengetahui hal ini yang berinisial (As) mengungkapkan bahwa keluarganya juga menjadi korban dari para joki tersebut, modusnya keluarganya didata setelah cair tidak sesuai dengan yang tertera, ungkapnya belum lama ini. *(Dar/Red)

banner 
728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *