Diduga “Pungli” masuk wisata karang Taraje sejumlah Pedagang dan Pengunjung Resah

banner 728x90

Gemasiber80news.com,LEBAK – libur tahun baru menjadi momen bagi para pelaku pungli beraksi, banyaknya pengunjung yang mendatangi tempat wisata kadang disalah gunakan. Pihak oknum yang tak bertanggung jawab, seperti yang terjadi di karang Taraje diduga ada pungutan pada para pengunjung wisata karang Taraje tersebut, Rabu 1/1/2025

Salah seorang warga yang juga mempunyai warung di lokasi wisata karang Taraje mengatakan pungutan tersebut tak mendasar walau katanya itu atasnama paguyuban kami para pelaku usaha terustearang merasa terganggu sebab banyak yang komplain para pengunjung wisata ucapnya

Kebanyakan warga yang berkunjung ke wisata karang Taraje adalah warga lokal. Dan orang dekat merasa keberatan atas pungutan tersebut apalagi pungutan tersebut tidak jelas dasarnya, bahkan dampaknya yang mau masuk balik lagi karena di pungut itukan berpengaruh.

Jadi kami mohon jangan lah di tiket seperti itu apalagi kejelasan tiketnya ga jelas juga siapa yang ngelolanya, biarkan bebas aja yang masuk biar pengunjung lebih ramai pungkasnya,

Salah seorang pengunjung obyek wisata karang taraje yang mengaku asal Cibeber Ujang mengatakan” Saya merasa kecewa dengan adanya pungutan masuk obyek wisata, karena tiket nya menurut saya tidak jelas alias tidak berbadan hukum, seharusnya kalau harus bayar ya tiketnya harus jelas dong..! Setidaknya ada Perdes nya gitu, cetusnya.

Sementara saat di konfirmasi PJ kepala desa Darmasari Achmad Soleh mengatakan tidak tahu menahu terkait kegiatan tersebut saat di tanyakan ada koordinasi atau tidak, jawabnya singkat “gak ada” . Balasnya

Sementara salasatu penjaga/pemungut tiket di karang Taraje saat dihubungi awak media via telepon tidak mengangkat bahkan pesan singkat pun tidak merespon nya,  sampai berita ini di naikan.           *(Deni/Tim)

banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *