Gemasiber80news.com,LEBAK – Menanggapi dengan adanya pemberitaan terkait dugaan pemerasan yang dilakukan oknum wartawan dan LSM terhadap pihak SDN 1 Sindanglaya, Kecamatan Sobang, Kabupaten Lebak-Banten, mendapat tanggapan dari Ketua Unit Pokja PWI Lebak Selatan Asep Dedi Mulyadi, Kamis (20/03/2025).
Ketua Unit Pokja PWI Lebak Selatan sangat menyayangkan atas terjadinya peristiwa ini. Menurutnya, perilaku oknum wartawan seperti ini dapat mencoreng dan mencederai profesi wartawan atau journalist.
Semestinya, kita harus bangga dan dapat menjaga nama baik dan marwah profesi wartawan yang menjadi pilar ke empat Demokrasi. Sehingga dalam melaksanakan tugas journalist dilapangan selalu berpedoman terhadap kaidah-kaidah dan Kode Etik Jurnalistik.
“Saya yakin dan percaya masih banyak rekan-rekan wartawan yang menjalankan tugas pokok dan fungsinya berpegang teguh kepada kaidah dan Kode Etik Jurnalistik ( KEJ ) juga secara profesional. Tetapi saya juga menyayangkan terhadap oknum wartawan yang menyalahgunakan profesinya, yang melabrak kaidah atau KEJ, apalagi kalau sampai melakukan pemerasan, karena pekerjaan yang dilakukan oleh oknum wartawan seperti itu adalah tidak mencerminkan dan bukan tugas jurnalistik,” ucap Asep.
Demi menjaga nama baik profesi wartawan yang bekerja secara profesional, Ketua Unit Pokja PWI Lebak Selatan berharap pihak APH dapat mengusut tuntas oknum yang menyalahgunakan profesi dan citra wartawan ini.
“Saya sangat prihatin dengan adanya kejadian ini, dan demi menjaga citra baik wartawan yang benar-benar menjalankan tugas fungsinya dengan mengedepankan etika jurnalistik dan dengan profesional, saya berharap pihak aparat penegak hukum (APH) dapat mengusut tuntas kasus ini secara lugas dan transparan. Menurut saya, ini adalah sebagai pembelajaran yang sangat berharga dan berharap semoga kejadian serupa tidak terulang lagi,” pungkasnya. *(Tim Pokja/Red)