Kanit Reskrim Polsek Bayah Pimpin Razia dan Himbau Penjual Petasan

banner 728x90

Gemasiber80news.com, LEBAK – Kepala Unit (Kanit) Reskrim Polsek Bayah Polres Lebak Aipda Agus Kusnadi beserta Personel Polsek Bayah Polres Lebak Laksanakan razia dan himbauan kepada penjual petasan dan mercon Kamis sore di beberapa titik di wilayah kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak. Jum’at (31/3/2023).

Kanit Reskrim Polsek Bayah Polres Lebak Aipda Agus Kusnadi Menuturkan bahwa kehadiran kami sebagai anggota unit Reskrim Polsek Bayah Polres Lebak sebagai wujud rasa tanggung jawab untuk melakukan Preentif, Preventif, dan persuasif kepada penjual/pedagang petasan demi menjaga Harkamtibmas yang kondusif dibulan Suci Ramadhan 1444 H ini

Sehingga warga dengan khusyu melaksanakan puasa ramadhan yang tidak terganggu dengan suara-suara petasan atau mercon,”ucap Aipda Agus Kusnadi

Selanjutnya ” pada kesempatan tersebut Sesuai Arahan Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan, S.IK. MH. Melalui Kapolsek Bayah Iptu Samsu Riyanto., Mengatakan“Dalam Hal Ini Kanit Reskrim Polsek Bayah Beserta Personel Polsek Bayah Polres Lebak menghimbau kepada warga agar selalu menjaga situasi dan kondisi yang kondusif di wilayah masing – masing pada saat Bulan Suci Ramadhan 1444 H selalu tingkatkan Ronda Malam secara bergiliran agar terciptanya kamtibmas yang aman dan nyaman,”ujar Iptu Samsu Riyanto. *(Joy/Red)

banner 
728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *