Warga yang Alami Kecelakaan Dijenguk Babinsa Koramil 0313/Malingping Serma Usep Sopyan

banner 728x90

Gemasiber80news.com, LEBAK – Dalam melaksanakan tugasnya selaku Babinsa, Serma Usep Sopyan selalu eksis monitoring perkembangan wilayahnya dan semua kejadian yang menimpa warganya. Pada hari ini ia melakukan kegiatan menjenguk warga masyarakatnya yang mengalami kecelakaan di wilayah Banjarsari pada Jum’at sore 28 Oktober 2022 yang menimpa Saudara Ofay warga Desa Pagelaran, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Senin (31/10/2022).

“Pada hari ini saya menjenguk salah seorang warga yang mendapatkan musibah kecelakaan dari kendaraan roda dua yaitu Saudara Ofay, warga Desa Pagelaran. Syukur Alhamdulillah kondisinya semakin membaik,” ujar Serma Usep Sopyan, Babinsa Koramil 0313/Malingping.

Sementara, Ofay, warga yang mengalami kecelakaan mengucapkan terima kasih kepada khususnya Babinsa yang peduli dan menyempatkan diri menengoknya.

“Terima kasih kepada Pak Usep Babinsa Koramil 0313/Malingping yang telah menyempatkan diri ditengah kesibukannya menjenguk saya. Semoga kebaikannya dibalas oleh Allah SWT Aamiin… dan semoga TNI selalu dekat dengan masyarakat. Dan saya minta do’anya semoga cepat sembuh dan bisa melakukan aktivitas seperti biasanya,” ungkapnya.   *(Dena F.P)

banner 
728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *